PENDAFTARAN SELEKSI PERTUKARAN PEMUDA ANTAR NEGARA PROVINSI BENGKULU 2021

 


PENDAFTARAN SELEKSI PERTUKARAN PEMUDA ANTAR NEGARA PROVINSI BENGKULU 2021

“Unlock Your Limit"
 
Seleksi PPAN 2021 akan terbagi menjadi 2 tahap secara daring dan luring. Pada seleksi daring peserta wajib mengumpulkan:

1. Esai yang terdapat pada formulir pendaftaran yang harus diunggah saat registrasi daring.
2. Mengunggah video speech berdurasi 3—4 menit sesuai dengan tema yang telah ditentukan ke google drive masing-masing peserta dan menyalin tautan video tersebut di formulir daring yang telah disediakan panitia. Periode unggah : 22 Maret—4 April 2021

Seleksi Pertukaran Pemuda Antar Negara akan dilaksanakan pada:
Tanggal : 9-11 April 2021
Tempat  : Aula Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Bengkulu

Kuota Provinsi Bengkulu
Tahun 2021, Provinsi Bengkulu mendapatkan kuota sebagai berikut:
 

  • Indonesia-Korea Youth Exchange Program (IKYEP) : 1 orang pria berumur 18-24 Tahun
  • Singapore-Indonesia Youth Leaders Programme (SIYLEP) : 1 orang wanita berumur 22-30 Tahun

Persyaratan Seleksi

Persyaratan Umum :

1. Fotokopi KTP (Domisili di Provinsi Bengkulu);
2. Isi formulir pendaftaran yang disediakan di sini
3. Pas foto berwarna terbaru ukuran 4x6 sebanyak 2 lembar;
4. Foto close up berukuran 2R sebanyak 2 lembar;
5. Berstatus pemuda dan belum menikah;
6. Belum pernah mengikuti program pertukaran pemuda ke luar negeri di bawah naungan Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Tata Cara Pendaftaran :

1. Unduh formulir pendaftaran pada tautan di atas;
2. Lengkapi data isian pendaftaran;
3. Mengunggah formulir pendaftaran dan mengisi identitas pada tautan:  bit.ly/PPANBKL2021;
4. Berkas yang lolos seleksi akan diumumkan melalui media sosial PCMI Bengkulu, bagi para peserta yang lolos wajib mengikuti taklimat/technical meeting;
5. Peserta yang lolos seleksi administrasi wajib membawa dua (2) rangkap berkas asli persyaratan umum (Poin 1-4) ditambah dengan salinan piagam/sertifikat dibawa saat taklimat;
6. Seleksi Program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) Tahun 2021 akan diinformasikan lebih lanjut.

Ketentuan Video Speech :

Tema Speech : How Youth’s Contribution Can Support the Goals of SDGs

1. Video berdurasi 3—4 menit;
2. Menggunakan bahasa Inggris;
3. Video adalah karya asli peserta;
4. Peserta harus mengunggah video pada G-drive pribadi dan membagikan folder/tautan G-drive tersebut ke pos-el berikut bit.ly/PPANBKL2021;
5. Tidak mengandung unsur SARA;
6. Mengenakan pakaian formal (kemeja, jas/blazer, atau batik); dan
7. Saat menyampaikan speech, peserta diwajibkan memperlihatkan wajah ke kamera.

No comments:

Post a Comment

Pages